FAKTA TENTANG OTAK, MEMAKSIMALKAN POTENSI MELALUI RAKSASA YANG TERTIDUR (2)

FAKTA TENTANG OTAK, MEMAKSIMALKAN POTENSI MELALUI RAKSASA YANG TERTIDUR (2)

Pada posting sebelumnya, telah kami sajikan mengenai fakta tentang otak, guna memeksimalkan kinerja otak, sehingga potensi besar yang kita miliki sebagai anugrah Allah swt dapat kita maksimalkan. Diantaranya mengenai Teori otak triune, otak kanan, dan otak kiri, gelombang otak, dan tingkat efektifitas otak dalam belajar. Pada posting kali ini akan kami paparkan tambahan mengenai langkah-langkah lebih lanjut yang dapat kita lakukan agar potensi kinerja otak dapat lebih kita maksimalkan.

Langkah-langkah memaksimalkan kinerja otak

1.Belajar menyimpan informasi dalam pola-pola dan dengan asosiasi yang kuat
Banyak ilmuan percaya bahwa kita menyimpan banyak hal yang trehubung seperti cabang-cabang pada pohon. Otak kita mengklasifikasi informasi dalam sebuah file penyimpanan, seperti sebuah perpustakaan, indeks buku, atau buku rujukan. Untuk itu simpanlah informasi tentang sesuatu dengan pola yang sama. Bila anda diminta untuk menyebutkan macam-macam buah, maka anda akan menyimpan jeruk di tempat yang sama dengan apel, namun bila diminta untuk menyebut sesuatu yang bulat, andaq akan menyimpan jeruk pada tempatyang sama dengan bola. Demikian juga anda akan langsung ingat bahwa april memiliki 30 hari bila anda membuat rima dimulai april, juni, September, November. Berbeda bila hanya menghitungbulan dari awal. Hal ini bisa terbantu dengan pembuatan mind map (baca PETA PIKIRAN (MIND MAP), MEMAKSIMALKAN DAN MENGEFEKTIFKAN KINERJA OTAK).

2.Gunakan pikiran bawah sadar.

Dari hasil riset diketahui bahwa otak kita, secara sadar hanya dapat mencurahkan satu focus kepada satu topic ke satu topic yang lain pada saat itu, namun dapatmelakukan sangat banyak hal pada level bawah sadar. Candace Pert seorang pakar otak bahkan menyatakan bahwa 98-99% pembelajaran dilakukan oleh otak dan tubuh pada level bawah sadar. Bisa dibaca lebih jelas pada bab gelombang otak pada posting FAKTA TENTANG OTAK, MEMAKSIMALKAN POTENSI MELALUI RAKSASA YANG TERTIDUR (1)

3.Minum air putih

Karena otak terdiri mayoritas dari air (72-78%), maka dehidrasi akan sangat mempengaruhi performa otak. Kekurangan cairan dapat mengakibatkan berkurangnya kemampuan berfikir dan menurunnya daya serap informasi.

4.Memberikan nutrisi yang sesuai

Seperti mesin-mesin kompleks, otak juga memerlukan energi. Pada dasarnya ia mendapatkannya dari makanan. Jika makanan anda berenergi rendah, otak tidak akan bekerja dengan baik. Otak membutuhkan banyak glukosa, maka buah dan sayuran segar menjadi sangat penting. Selain itu, untuk mengirim pesan, otak mula-mula harus menghasilkan listrik. Dari sumber listrik itu, makanan yang baik dikombinasikan dengan oksigen. Tentu saja oksigen diperoleh melalui pernafasan. Untuk itulah menari nafas dalam-dalam sangat dianjurkan sebelum dan selama belajar untuk mengkondisikan darah anda. Disamping itu,otak juga membutuhkan pasokan zat besi, natrium, dan kalium yang bisa diperoleh dari pisang. Kekurangan kalium akan mengurangi aliran arus listrik yang mengakibatkan kurangnya jumlah informasi yang dapatditerima otak. Berikut ini kami memberikan tips agar nutrisi yang dipelukan otak dapat terpenuhi.
Sarapan setiap pagi, lebih baik mengkonsumsi buah-buahan segar
Makan sianglah dengan baik, disarankan untuk mengkonsumsi sayuran segar.
Jagikan ikan, kacang, dan sayuran sebagai sumnber lemak nabati utama dalam diet anda. Minyak ikan berperan dalam menumbuhkan miliaran sel glial. Minyak kacang dan sayuran adalah sumber utama asam linoleat yang diperlukan otak untuk memperbaiki penyeketan myelin di sekitar “jalur pesan “ otak.
Berolah ragalah secara teratutuntuk mengoksidasi darah
Bersihkan diri dari racun, diantaranya menghindari rokok dan minuman beralkohol, apalagi narkotika.

5.Mmbuat kedaan sedemikian rupa sehingga mesuk dalam tingkat efektifitas otak yang terpenting.

Baca bab efektifitas otak pada posting FAKTA TENTANG OTAK, MEMAKSIMALKAN POTENSI MELALUI RAKSASA YANG TERTIDUR (1)

6.Melatih fungsi dan kerja otak

Otak kita seperti dengan otot tubuh. Otot tubuh yang dilatih akan semakin kuat dan berkembang. Namun bila tidak, maka akan melemah dan mengecil. Demikian juga otak kita. Deemikianlah sesuai hasil riset David Snowdon yang melakukan riset intensif pada biarawati di school of suster of notre dame.

7.Memilih lingkungan positif dan mendukung

Lingkungan yang bersifat mendukung dan dapat menstimulus pikiran akan sangat baik bagi kekuatan daya piker. Sebaliknya lingkungan yang memberikan tekanan dan stress akan sangat menghambat kinerja otak.

Perlunya perombakan dramatis dalam pendidikan orang tua

Sebagian peneliti tentang otak berkesimpulan bahwa 50% kemampuan belajar manusia berkembang dalam empat tahun pertama. Hal ini bukan berarti 50% pengetahuan dan kepribadian, melainkan bahwa pada tahun-tahun awal itulah otak bayi membentuk 50% koneksi – koneksi sel otaku tama, jalur-jalur yang siap menyimpan semua pengetahuan dimasa depan.

Jika memang demikian, rumahlah (bukan sekolah) yang menjadi lembaga pendidikan terpenting. Dan orang tualah (bukan guru) yang berperan sebagai pendidik pertama dan utama. Numun di Negara maju sekalipun, sangat sedikit calon ibu (lebih sedikit lagi calon ayah) tidak mengetahui hal ini. Mereka tidak mengetahui potensi otak, makanan apa yang diperlukan untuk peryumbuhan otak, atau tentang rangsangan terbaik yang dibutuhkan oleh anak.

Karena itulah, program pengembangan anak harusnya menjadi prioritas utama. Prioritas di banyak negara berkembang justru sebaliknya. Subsidi-subsidi lebih banyak diberikan pada tinggat perguruan tinggi, dan semua itu lebih mahal dari pada sekolah taman kanak-kanak. Selanjutnya Sebagai orangtua, demi untuk memiliki generasi unggul, para orang tua hengaknya mempelajari mengenai hal-hal tersebut.

0 komentar:

Design by Blogger Templates